BAZNAS RI dan NanoBank Syariah Salurkan 480 Logistik
BAZNAS dan Nanobank Syariah Salurkan 480 Paket Logistik Keluarga Jelang Ramadhan
16/02/2025 | Penulis : Amat Setiawan | Editor : MASMenjelang Bulan Suci Ramadhan, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bekerja sama dengan PT Bank Nano Syariah (Nanobank Syariah) telah menyalurkan 480 Paket Logistik Keluarga kepada para mustahik di Jakarta, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Lebak, dan Kota Bogor.
Paket bantuan ini terdiri dari berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak, gula, susu, dan sarden. Bantuan ini berasal dari dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS) yang dihimpun Nanobank Syariah selama periode Januari hingga Desember 2024, dengan total donasi mencapai Rp120.204.518.
Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan, Saidah Sakwan MA, mengapresiasi inisiatif Nanobank Syariah dalam mendukung kesejahteraan umat melalui penghimpunan ZIS.
"Kami mengucapkan terima kasih kepada Nano Bank Syariah atas partisipasinya dalam mendukung penghimpunan ZIS melalui BAZNAS," ujar Saidah dalam keterangan tertulis di Jakarta, baru baru ini.
Lebih lanjut, Saidah menegaskan bahwa BAZNAS berkomitmen untuk terus membantu pemerintah dan masyarakat dalam meningkatkan kesejahteraan, terutama menjelang Ramadhan.
"Paket Logistik Keluarga merupakan intervensi jangka pendek BAZNAS sebagai upaya menguatkan akses pangan para keluarga miskin dan kelompok rentan yang terdampak secara ekonomi," ucapnya.
Ia juga berharap bantuan ini dapat meringankan kebutuhan pokok para mustahik serta mengajak masyarakat untuk berkontribusi dalam program-program BAZNAS demi mewujudkan kesejahteraan sosial yang merata.
"Tentunya kami juga berharap kolaborasi BAZNAS dan Nano Bank Syariah dapat terus berkembang, serta memberikan dampak positif yang lebih luas serta manfaat yang lebih banyak," kata Saidah.
Di sisi lain, Direktur Utama Nanobank Syariah, Halim, turut mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS atas kerja sama yang telah terjalin dalam penyaluran dana ZIS.
"Kami sangat berterima kasih, tentunya ke depan kami juga berharap kerja sama ini terus terjalin melalui berbagai program unggulan BAZNAS lainnya. Ini merupakan wujud nyata dari semangat Alirkan Kebaikan yang terus digaungkan Nanobank Syariah. Semoga bantuan yang diberikan mampu memberikan manfaat bagi para mustahik menjelang Ramadhan ini," ujarnya.
